Monday, July 13, 2020

Makna PANDEMI Covid19 yang Terjadi Selama ini (2020) di Dunia dan di Indonesia Bagi Saya.



Mungkin banyak juga, orang Kristen khususnya, yang bertanya demikian.

Percikan permenungan. Bagi saya maknanya cukup terang.

1. Bahwa terjadinya Pandemi Covid19 ini tak terlepas dari ijin Bapa di Sorga. Diijinkan oleh Tuhan terjadi di bumi. Terdeksi sejak medio akhir 2019, meledak penyebarannya 2020.

2. Ada keteledoran  manusia termasuk para ahli dalam perisetan dan pengembangan (R & D) virus ini, hingga menyebar luar biasa di 2020, terasa sulit dikendalikan.

3. Namun ada kekuatan dark forces pula, anasir2 kerajaan angkasa turut memanfaatkan situasi agar bumi ciptaan Allah ini tidak menjadi damai, menyebar roh ketakutan sehingga makin rusak aka hancur.

4. Begitu pula ada kelompok2 elit politisi, bisnis dan organisasi yang oportunis menangguk manfaat keuntungan jika situasi pandemi ini bisa diamplify dibesar2kan, dimanipulasi demi mencapai tujuan maksud mereka.

5. Dibalik pertarungan kepentingan, pertempuran rohani yg terjadi di banyak bagian dunia/bumi, terasa ada Allah Tuhan yang (masih) mengendalikan situasi dunia terkait pandemi ini. Bala tentara Tuhan tidak tinggal diam, banyak spot2 pertempuran di dunia telah dimenangkan. Ada yang masih dalam proses pertempuran.

6. Orang2 percaya di seluruh dunia mengimani dalam sikap _surrendered_ mengandalkan kasih kuasaNya (Yer 17: 7); bahwa pada akhirnya Tuhan yang memenangkan pertempuran termasuk dhi di bumi Indonesia, Amerika, India dsjsnya yang masih berproses.

7. Sikap tetap ada roh ketertiban lan waspada, sesuai 2 Tim 1:7;  tidak memtolerir roh ketakutan apalagi tak perlu ikut menyebar pd yang lain, dibarengi sikap _survived_ membuat harapan optimisme masih atau harus ada.

Sehingga dengan demikian besarnya Pandemi ini, ---bak banyaknya nabi2 baal di zaman Elia, atau laksana orang Enak tinggi besar di kota2 berkubu seberang Sungai Yordan seperti zaman Yosua---, tak membuat orang percaya dan bangsa ini jadi serba takut berlarian.

Hadapi dengan iman pengetahuan dan penguasaan diri. 2 Petrus 1: 3-5.

8. Kondisi situasi di Indonesia, masih dalam proses, pertempuran masih berlangsung sampai hari ini.
Knights (ksatria2 rohani) yang pula sedang beri perlawanan, against manipulator2 isu covid dan dibalik isu covid.

Situasi ini agak ada hampir sama dialami oleh masyarakat dan pemerintah AS, juga India saat ini. Tentu dengan gaya corak masyarakat pola kepemimpinannya masing-masing.

9. Bahwa tak menutup mata, ada pula yang suka, menyukai, jika Pandemi biar saja tetap langgeng ada, terus berlangung tidak/jangan berhenti.

Psbb sebisanya terus diberlakukan sampai Des 2020, sampai 2021 bahkan ada yg berharap sampai 2023 2024 2025.

Biar selama mungkin. Tak apa lah negara RI falling down, dunia pun begitu.
Namun ada perlawan luar biasa dari ksatria2 rohani tadi. The fights still occurs in battles-areas.

10. Bahwa pasca proses  battles atau pertempuran ini, di hari2 ke depan sesudahnya, jelas dunia masuki fase baru, era baru, gambaran figuratif masa depan baru lagi.

11. Perubahan akan terjadi, pertama kemungkinannya dalam dunia rohani, bidang rohani sendiri. Konsepsi gereja semisal, sebagai melulu denominasi, tataran berikut tatanan organisasi akan tertinjau ulang, alami banyak perubahan

12. Konsepsi kepemimpinan (leadership), cara orang berkomunikasi, bidang sosiologi kemasyarakatan, lifestyle tentu banyak berubah.

13. Demikian pun dengan cara orang melihat pendekatan pembangunan, development perspectives dipastikan akan berubah signifikan.

14. Bidang kesehatan masyarakat, sanitasi dan sejenisnya, yg dulu puluhan tahun tak jadi concerned orang (khususnya di negara2 sedang berkembang), maka kini jadi perhatian publik semesta terus ke depannya.
Termasuk di masyarakat dan pemerintah daerah dari Sabang sampai Merauke.

hms/14072020

**

No comments:

Post a Comment

Foto udara Pulau Alor NTT

Foto udara Pulau Alor NTT
Photo, 2007